Dalam kegiatan Physics Montly Seminar yang digelar pada 10 November 2023 lalu, turut hadir Dr. Sem Likumahuwa, staf Peneliti Pusat Riset Laut Dalam – BRIN Ambon. Dr. Sem adalah penerima beasiswa Doktoral dari LPDP di Universitas Groningen, Belanda dengan fokus pada dinamika spesies yang berpotensi harmful algal blooms (HABs) HAB dan racun yang terkait di Teluk Ambon. Beliau berkesempatan untuk mensosialisasikan program Beasiswa BRIN untuk program Magister dan Doktor dengan skema Degree Course (reguler) dan Riset.
Topik riset yang ditawarkan yaitu: Pemanfaatan Biodiversitas Maju, Teknologi Laut Dalam dan Maritim, Radiasi dan Teknologi Nuklir, Antariksa dan Aeronautika dengan kampus tujuan Luar Negeri. Dalam presentasinya, Dr. Sem memotivasi Mahasiswa dan Alumni Fisika Fakultas MIPA UNPATTI untuk memanfaatkan kesempatan yang baik ini untuk mengembangkan potensi diri dengan melanjutkan studi Magister dan Doktor pada Universitas – Universitas ternama di dunia.
Berkaitan dengan Visi dari Program Studi Fisika yang mengarah ke riset Laut Pulau, maka disarankan agar lulusan Fisika dapat melanjutkan studi dengan kajian Teknologi Laut Dalam dan Maritim. Selain itu juga, masih ada peluang ke depan untuk meniti karir sebagai Peneliti di Pusat Riset Laut Dalam – BRIN Ambon. Bagi lulusan Fisika yang tertarik dapat mengikuti seleksi LPDP dan BRIN yang akan dibuka pendaftarannya pada awal tahun 2024. Menutup presentasinya, Dr. Sem menyampaikan bahwa ia bersedia sewaktu-waktu dihubungi untuk proses pengurusan beasiswa ini.
Materi Sosialiasasi Beasiswa BRIN 2023 (Degree by Research) >> Download